Simulasi Keselamatan Kerja di Proyek MKMT KSO-HMP By Divisi HSE
Tutorial Keselamatan kerja by HSE Manager |
Bpk Dolfie Lasut Worotikan yang akrab dipanggil pak DLW, pertama menerangkan pentingnya keselamatan kerja dan keamanan kerja bagi semua divisi yang berkecimpung dalam proyek MKMT KSO-HMP ini. Nyawa seseorang lebih berharga dari apapun, maka resiko sekecil apapun yang kemungkinan terjadi dalam pelaksanaan proyek pembangunan pipa transmisi gas Muara Karang-Muara Tawar ini, harus dihindari.
Selanjutnya, DLW dalam simulasi keselamatan kerja ini, memperagakan cara yang benar dan tepat penggunaan APAR
(Alat Pemadam Api Ringan) ini, agar semua crew HSE tidak salah langkah ketika terjadi kebakaran di lapangan, warehouse atau pun pada alat-alat berat seperti welding machines, etc. APAR tergolong basic safety yang wajib dimiliki oleh setiap proyek kecil maupun besar. Ada 3 cara atau langkah efektif untuk memadamkan kebakaran ringan yakni: Pertama, memotong arus listrik/sumber api/BBM (Starvation). Kedua, memutuskan jalur panas dengan oksigen secara cepat (Smothering). Ketiga, melakukan cooling step (tahap pendinginan) agar sumber api tidak muncul kembali.
Bpk. Dolfie Lasut W. sedang memperagakan APAR yang baik |
Patut diingat bahwa dalam menggunakan APAR ini harus mengetahui arus mata angin, jangan sampai proses pemadaman kebakaran dilakukan dengan cara melawan arus angin, karena akan berakibat fatal. Selain itu, penempatan APAR harus tepat pada lokasi yang mudah terlihat, mudah terjangkau, mudah diambil dan tidak jauh dari target hotspot (titik pusat api) yang akan dipadamkan. Satu per satu crew HSE, mencoba memperagakan cara pemadaman api ringan yang tepat dengan APAR ini.Selanjutnya DLW melakukan evaluasi secara detail dan rinci terhadap peragaan penggunaan APAR ini.
Bpk. DLW sedang memberi arahan tentang penggunan APAR |
Bpk. DLW & Crew HSE dalam Simulasi |
Berikut ini cara Penggunaan APAR (Alat Pemadam Kebakaran) yang tepat:
1. Ambil APAR dari tempatnya
2. Bebaskan selang dari jepitannya
3. Cabut pin pengaman
4. Pegang nozzle dengan tangan kiri arahkan keatas
5. Tekan katup/handle (untuk tes alat)
6. Ambil jarak ideal ± 4 meter dibelakang arah angin
7. Arahkan nozzle ke sumber api
8. Sapukan dimulai dari api yang terkecil
Baca juga postingan sebelumnya tentang HSE Performance.
Foto Simulasi Keselamatan Kerja di Proyek MKMT KSO-HMP by Divisi HSE
No comments:
Post a Comment