Sunday, November 16, 2014

Tool Box Meeting

Tool Box Meeting Proyek Pembangunan Pipa Gas Transmisi Muara Karang-Muara Tawar

HSE Manager KSO-HMP bapak Dolfie Lasut Worotikan tepat pukul 07.00 WIB hari Senin, mengadakan TBM (Tool Box Meeting) kepada seluruh jajaran Crew KSO-HMP seperti: supervisor, crew QC, safety man, welder, grinder, fitter, helper, driver, flagman, adm-const, time keeper/facility, etc.

Isi dari TBM (Tool Box Meeting) ini antara lain: mengajak kepada semua crew KSO-HMP untuk selalu hati-hati (aware) dalam mengerjakan tugas di lapangan, sehingga akan terhindar dari kecelakaan fatal (fatal accident) maupun resiko sekecil apapun. Proyek pembangunan pipa gas transmisi Muara Karang-Muara Tawar ini sarat dengan resiko kecelakaan, jika tidak dikerjakan secara hati-hati dan waspada. Bahaya mengancam mulai dari pengangkutan pipa ke crane menuju lokasi, trenching, stringing, lowering, welding, field joint coating hingga backfilling. Namun demikian, menurut pak Dolfie yang akrab
dipanggil DLW, hingga saat ini belum ada kecelakaan serius yang dialami oleh crew di lapangan maupun di workshop, hal ini menunjukkan bahwa semua crew yang bekerja taat dan patuh serta mengikuti aturan kerja
yang benar dan aman seperti yang selalu dianjurkan oleh beliau. Selain itu, beliau pun mengajak kita untuk selalu menjaga kebersihan dan kesehatan di workshop, lingkungan kerja, WC (jangan meninggalkan jejak), mess, gudang, etc.

Dalam Tool Box Meeting ini, DLW mengingatkan agar penempatan banner, master point dan safety cones di berbagai titik pekerjaan harus selalu diperhatikan, agar semua pekerja maupun orang dan kendaraan yang lewat bisa aman dan terhindar dari kecelakaan. Intinya adalah unsur  safety first (utamakan keselamatan) harus tetap terjaga dan terpelihara.

Dalam kesempatan lain, bapak H. Walid sebagai time keeper dan facility mengajak kepada semua crew untuk selalu mengisi absensi, melaporkan kekurangan logistik ketika di
lapangan dengan segera, serta melaporkan bon-bon pembayaran yang tidak fiktif. Nampak semua crew terlihat penuh semangat dan antusias menyimak arahan dari kedua senior KSO-HMP ini. 
 
Job description of HSE adalah:

1. Responsible for identifying hazardous workplace conditions.
 2. Takes samples and measurements of hazardous materials, and coordinates the removal of physical, biological and chemical hazards.
 3. Trains employees on safety policies, procedures and regulations.
 4. Ensures compliance with all applicable federal and state health and safety regulations and ensures
      necessary records are maintained and prepared according to established guidelines.
 5. Participates in Occupational Safety and Health Administration (OSHA) inspections, providing inspectors with appropriate documents and identifying safety measures.
 6. Typically requires a bachelor's degree in area of specialty and 4-7 years of experience in the field or in a related area.
 7. Familiar with standard concepts, practices, and procedures within a particular field.
 8. Relies on experience and judgment to plan and accomplish goals.
 9. Works under general supervision.
 10. A certain degree of creativity and latitude is required.
 11. Typically reports to a supervisor or manager. .. purchase to view all 
jangan lupa baca juga postingan sebelumnya tentang Pertamina Gas.

No comments: